Mengenal Apa Itu Photoshop - Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1)

Bangtax.net - Photoshop adalah aplikasi yang mendukung pengolahan serta pengeditan foto, gambar, ilustrasi yang cocok sekali untuk kalian yang ingin menggeluti bidang fotografi ataupun desain grafis.

Mengenal Apa Itu Photoshop - Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1)
All photos and videos in this article belong to Bangtax.net & Senimantra Copyright.

Photoshop merupakan salah satu perangkat lunak yang dikembangkan dan dirilis oleh Adobe Systems pada 19 februari 1990. Dengan berkembangnya jaman photoshop tidak hanya dipakai di sistem operasi windows dan mac os, tetapi juga dirilis untuk aplikasi android. Tetapi dengan mempelajari basic photoshop bagusya kalian praktekkan di versi pc saja yah, karena tool yang ada di pc lebih lengkap ketimbang yang di android.

Ok, jadi langsung saja kita mulai Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1) kali ini, check it out!

1. APLIKASI PHOTOSHOP YANG DIGUNAKAN

Mengenal Apa Itu Photoshop - Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1)
All photos and videos in this article belong to Bangtax.net & Senimantra Copyright.

Photoshop terbagi menjadi 2 yaitu CS dan CC, Photoshop CS (Creative Suite) merupakan versi photoshop yang masih laris sampai sekarang karena kegunaannya yang tidak harus pernah terhubung internet. Sedangkan Photoshop CC (Creative Cloud) adalah versi photoshop yang dirilis atas perkembangan dari versi CS yang fungsi dan kegunaannya sama, hanya saja dalam versi ini pengguna diberi fitur tambahan yaitu cloud storage yang bisa menyimpan file project secara online, sehingga kita tidak perlu memenuhi space file yang ada di hardisk kita. Pilihan ada ditangan kalian ingin gunakan yang versi CS atau CC ?


2. PERANGKAT PENDUKUNG APLIKASI

Mengenal Apa Itu Photoshop - Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1)

Silahkan kalian sesuaikan kebutuhan yang harus dimiliki pc kalian dengan versi photoshop yang dipakai, secara umum photoshop cs lebih memadai untuk kalian yang memiliki pc spesifikasi rendah karena beban yang diberikan cukup ringan ketimbang photoshop cc. Spesifikasi untuk Photoshop CS rata-rata harus memiliki minimal:


Processor: Intel® Pentium 4
Sistem Operasi: Windows XP - Windows 10 & Mac OS
RAM: 1 GB
Space storage data di harddisk sebesar: 2GB
Sedangkan untuk Photoshop CC kalian harus memiliki perangkat dengan speifikasi yang cukup memadai, kalau tidak proses editing akan menjadi terhambat/terganggu, adapaun minimal spesifikasi nya sebagai berikut:


Processor: Intel® Core 2 or AMD athlon® 64 processor; 2 GHz
Sistem Operasi: Windows 7 SP1 - Windows 10
RAM: 4 GB atau lebih
Space storage data di harddisk sebesar: 3.1 GB
Monitor resolution: 1024 x 768
Graphic processor acceleration: OpenGL 2.0-capable system


3. PERANGKAT TAMBAHAN

Perangkat tambahan yang dimaksud disini adalah alat pendukung yang bisa membantu dalam proses editing nantinya, untuk kalian yang menggunakan laptop bisa saja menggunakan touchpad hanya saja hal tersebut tidak selancar saat kita menggunakan mouse. Tapi itu semua tergantung masing-masing pengguna bagaimana agar bisa nyaman saat editing nantinya.

Mengenal Apa Itu Photoshop - Tutorial Basic Photoshop (Bagian 1)

Jika ingin lebih memperdalam dan menaikkan level desain, kalian bisa menggunakan alat pendukung tambahan berupa Pen Tablet, alat ini juga menjadi populer belakangan ini karena fungsinya yang dapat mempercepat pekerjaan dalam mendesain. Tapi karena harganya yang tergolong mahal, jadi sebelum membelinya pilihlah dulu pen tablet mana yang sekiranya cocok dengan pc/laptop kalian dan jangan berhenti berlatih menggunakan pen tablet karena butuh kesabaran dan waktu yang tidak sebentar agar bisa menguasai alat tersebut hingga menjadi pro.

Share This Article With Your Friends

0 Comments

Posting Komentar